Guyub Menjaga Gereja [10-11 Sep 2018]

Tidak ada komentar


Selama dua hari 10-11 Sep 2018, pada waktu acara rekreasi seluruh karyawan gereja berlangsung, beberapa umat dari 6 lingkungan dan Tim HAAK Paroki bergiliran selama 33 jam non stop (termasuk pada malam hingga pagi hari) menjadi "security cadangan" menjaga gereja. Memang nampaknya sebuah hal kecil dan sederhana. Namun panggilan hati merespons kebutuhan gereja agar tetap terjaga dan umat tetap dapat berdoa-lah yang menjadikan ini sebuah hal yang luar biasa. Mulanya para ketua lingkungan dan ketua tim yang terpanggil, kemudian mereka mengajak umat di lingkungan untuk ikut menjaga, hingga pada akhirnya cukup banyak umat sejenak beralih profesi menjadi "security".



Tidak hanya sekedar menjaga di pos keamanan tetapi mereka juga melayani umat yang datang ke gereja dengan baik bahkan ikut menyiram tanaman di seluruh area gereja. Seluruh karyawan gereja berterimakasih dan berempati terhadap kepedulian umat ini dalam menggantikan tugas mereka. Keguyuban yang timbul dengan saling membantu ini membuat para karyawan kerasan selama bekerja dan secara tidak langsung kehadiran "security cadangan" ini telah mengangkat martabat para karyawan. Umat tidak hanya selalu ingin dilayani tetapi mau melayani.



Kiranya partisipasi umat memenuhi kebutuhan gereja yang timbul dari rasa memiliki terhadap gereja-nya semakin kuat hadir di tengah umat.

"Hidup adalah kesempatan untuk menyumbangkan cinta dengan cara kita sendiri."

– Bernie Siegel, M.D



(ATE)

Tidak ada komentar

Posting Komentar