Acara Natal & Tahun Baru Lingk St. Ansgarius [12 Jan 2019]

Tidak ada komentar

Kebersamaan Dalam Kesatuan KasihNYA

Pada hari Sabtu, 12 Januari 2019, Lingkungan St. Ansgarius mengadakan Perayaan Natal dan Tahun Baru 2019 yang diawali dengan Misa Syukur yang dipimpin oleh Romo Rafael Kristianto, Pr. Misa syukur berlangsung dengan lancar dan khidmat. Setelah Misa kudus selesai, perayaan dilanjutkan dengan acara yang disusun oleh panitia. Acara yang rutin diadakan pada setiap awal tahun ini terasa berbeda karena pada tahun ini acara diisi dengan persembahan dari umat lingkungan. Anak-anak Bina Iman memeriahkan acara dengan menampilkan gerak dan lagu, dan modern dance. Tak mau ketinggalan, ibu-ibu pun menampilkan tari line dance diiringi lagu-lagu Natal.

Acara pun dilanjutkan dengan makan siang bersama umat dan juga Romo, kemudian ditutup dengan beragam permainan untuk anak-anak dan dewasa yang berlangsung dengan sangat seru.  Kegembiraan sangat terasa karena seluruh umat dan anak-anak dapat saling membaur dan menikmati kebersamaan di hari itu. Umat yang baru bergabung di lingkungan pun mendapat kesempatan untuk mengenal anggota lingkungan yang lain dengan lebih baik.

Harapan kami dengan diadakannya acara ini adalah sebagai wadah bagi seluruh anggota lingkungan untuk dapat saling mengakrabkan diri, sehingga tercipta kekompakkan dan hubungan kerjasama yang semakin baik antar umat lingkungan. Syukur kepada Tuhan bahwa acara ini dapat terlaksana dengan lancar, khidmat,  dan mampu menjadi salah satu wadah untuk terciptanya lingkungan yang semakin akrab dan bertumbuh bersama dalam iman.
   
Penulis: Nat











Foto-foto lain bisa dilihat di sini

Tidak ada komentar

Posting Komentar